Jumat, 05 Februari 2010
Pengganti The Reverend
Penyebab kematian The Rev memang masih menjadi tanda tanya besar, namun soal penggantinya di A7X mulai menemui titik terang. Dikutip dari beberapa website, seorang drummer kelahiran Afrika Selatan, yaitu Cobus Potgieter siap menjadi drummer baru A7X. Dia adalah seorang drummer solo .Dia telah memainkan drum selama 6 tahun.saat ini umurnya 22 tahun. Permainan drumnya yang mengandalkan speed, teknik, dan groove sangat menawan dan mempesona, sehingga banyak yang menganggap dia lebih baik dari drummer +44, Travis Barker. Dalam bermain drum, Cobus banyak terinspirasi oleh Tony Royster Jr., Derico Watson, Carter Beauford, Travis Barker, Mike Portnoy, dan Thomas Lang. Namun, masih banyak yang meragukan dia bisa bermain sebaik The Rev karena umurnya yang masih muda dan belum pernah bermain untuk satu band pun. Namun, tak sedikit pula yang mendukung agar A7X mau menerimanya sebagia drummer baru mereka. Tetapi, keputusan akhir tetap ada di tangan Matt Shadow cs apkah mereka mau menerima dia sebagai drummer mereka atau menolaknya, atau mungkin justru mengambil keputusan yang jelas tidak diharapkan oleh para Sevenfoldism, yaitu bubar di tengah jalan seperti nasib Blink 182. Ouw.,.,,jangan sampai.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar